Myalgia
Namanya sih keren, tapi sakitnya ampun.
Myalgia itu muscle pain. Di gw, itu terjadi karena kemoterapi dengan obat Herceptin dan Taxane. Yo wis, no where to run kan berarti. Penyebab lain adalah radiasi dan terapi hormon. Yaassalam artinya ini neng myalgia bakal lama di sini kayaknya.
Muscle pain ini pertama kali gw rasain adalah hari Jumat-Sabtu-Minggu pasca kemo 1. Terjadi di malam hari. Hanya di area betis. Rasanya tuh kayak gw abis jalan jauuuuuhhh banget, padahal ya enggak. Bisa hilang kalau dipijat. Tapi sempat juga lagi tidur trus kebangun karena betis sakit.
Nah hari ini terjadi lagi. Yaitu abis gw pulang dari salon belakang rumah. Apakah karena gw jalan kaki? Kayaknya jarak juga nggak jauh tapi kok begitu amat.
Rasanya itu cenut-cenut. Di betis. Bawannya jadi lemes banget kakinya. Kalau menurut yang gw baca, bisa dipijat, bisa pakai warm compression. Akupunktur pun juga boleh. Yang pasti harus bilang dokter supaya ini diatasi. Kalau nggak, muscle pain ini bisa berlangsung lama. Tips lain adalah yoga -- duh gw udah rindu yoga ini euy.
Lalu diminta bikin "pain diary": kapan terjadi, rasanya kayak apa, berapa lama durasinya, lokasi di mana, intensitas rasa sakit (1-10), pas lagi ngapain sakit itu terjadi dan apa yang biasanya dilakukan supaya nggak sakit lagi.
Yang paling juara adalah tips ini:
Hang in there. Most muscle pain caused by breast cancer treatment medication goes away after you stop taking the medication.
Jangan bilang 'nikmati aja' ke gw ya. Sakitnya tuh nyebeliiiiinnnnn.
Comments
Post a Comment